Senin, 27 Maret 2017

Membentuk Kepribadian Yang Baik

1. Pengertian

  • Kepribadian adalah keseluruhan cara seorang individu bereaksi dan berinteraksi dengan individu lain. Kepribadian paling sering dideskripsikan dalam istilah sifat yang bisa diukur yang ditunjukan oleh seseorang
2. Makna Pengertian Menurut Pengertian Sehari - hari
  • Disamping itu kepribadian sering diartikan sebagai ciri - ciri yang menonjol pada diri individu, seperti kepada orang yang pemalu dikenakan atribut "berkebribadian pemalu". Kepada orang supel diberikan atribut "berkepribadian supel" dan kepada orang yang plin plan, pengecut, dan semacamnya diberikan atribut "tidak punya kepribadian".
3. Kepribadian Menurut Psikologi
  • Berdasarkan psikologi, Gordon Allport menyatakan bahwa kepribadian sebagai suatu organisasi (berbagai aspek psikis dan fisik) yang merupakan suatu struktur sekaligus proses. Jadi, kepribadian merupakan sesuatu yang dapat berubah. Secara eksplisit Allport menyebutkan, kepribadian secara teratur tumbuh dan mengalami perubahan.
4.Belajar untuk Menghargai seseorang.
  • Dalam kehidupan kita haruslah bisa menghargai seseorang jika kita ingin dihargai, dalam pembentukan karekter kita juga harus bisa memahami karakter orang di sekitar kita agar kita dapat lebih mudah membentuk kepribadian kita dengan baik.
5.Bersikap Ramah.
  • Sikap ini juga sangat mendorong dalam pembentukan kepribadian yang baik dalam diri kita, sebab orang akan segan kepada orang yang bersikap ramah.
6.Rendah Hati.
  • inilah faktor yang sangat mendukung dalam membentuk kepribadian yang baik dalam diri kita, sebab orang yang rendah hati akan pandai dalam menjaga suatu hubungan denga orang lain.
7.Terima tanggung jawab pribadi Anda.
  •  Mungkin bagian paling penting dari menjadi orang yang lebih dewasa adalah mempertanggungjawabkan kata-kata dan tindakan Anda sendiri. Ingat bahwa apa pun yang terjadi tidak terjadi begitu saja pada Anda. Diri Anda sendirilah yang menjadi perwakilan hidup Anda, dan kata-kata serta tindakan Anda memiliki konsekuensi bagi diri Anda sendiri dan juga orang lain. Akui kesalahan. Ketahui bahwa Anda tidak dapat mengendalikan apa yang dilakukan orang lain, tetapi Anda dapat mengendalikan apa yang Anda lakukan
Referensi:
http://obbzs-web.blogspot.co.id/2015/04/cara-membentuk-kepribadian-yang-baik.html

http://id.wikihow.com/Menjadi-Orang-yang-Dewasa


Tidak ada komentar:

Posting Komentar